Minggu, 28 November 2010

tune-up



Penambahan Fitur Tune Up Utilities 2011

   Siapa yang tidak kenal software Tune Up. Program buata Tune Up Corporation ini cukup populerdi dunia permaintenance-an komputer. Dengan program ini, pengguna dapat meningkatkan performa kimputernya sesuai dengan yang dibutuhkan, baik dari se software maupun hardware.Seperti program software-software lainnya, menjelang pergantian tahun ini, Tune Up Utilities juga mengeluarkan update prigram versin terbarunya. Untuk tahun ini diberi nama Tune Up Utilities 2011. Tampilan visual dari software ini berubah, begitu pula dengan menambahkan fitur-fitur barunya. beberapa fitur dasar sebagai ciri khas tune up masih tetap dipertahankan, seperti : 1 Click Maintenance, Cuztomize Windows, dan Optimize Sistem.

   Dari segi tampilan visul, Tune Up 2011 ini mengalami perubahan tampilan, dengan hanya menggunakan beberapa tab menu, seperti : Status dan Recomendations, OPtimize Sistem, Gain Disk Space, Fix Problem, dan Cuztomize Windows. Selain itu juga ada tambahan menu Overview of all functions, yang menawarkan 32 tool-tool untuk optimasi sistem. Bentuk sub-sub menu ditampilkan dalam bentuk box, dengan didominasi warna biru langit dan putih.

   Untuk fitur-fitur baru yang ditambahkan antara lain adalah Tuning Status Bar, yang muncul ditamoilan awal setiap kita menjalankan program. Fungsinya adalah untuk melihat status pen-tune upan dan bebrapa saran-saran untuk perbaikan komputer. Fitur baru lainnya  yang ditambahkan adalah Progarm Deactivator, yang berada disub menu Optimize Sistem, yang mempunyai fungsi untuk mendisable program yang tidak sering digunakan, serta menghapus komponen programnya seperti startup entries, proses background dan schedules task.

   Namun,jika sewaktu-waktu program ingin digunakan kembali, tinggal mengaktifkan program kembali lewat program Deactivator. Program Deactivator menggunakan grfik bar, untuk menggambarkan performa komputer pada saat start up, saat beroperasi, dan saat di-shut down. Dengan ini komputer terasa lebih cepat, seperti saat terinstall pertama kali.

   Saat ini kita masih bisa mendapatkan software ini sacara gratis karena masih dalam versi Trial. Dapat didownload di hhtp://www.tune-up.com/download/ dengan ukuran file kurang lebih sebesar 20 MB. Kalau ingin mendapatkan yang full version, harus merogoh kocek sebesar 49,95 Dollar atau sekitar Rp 450.000.

   Sedangkan untuk versi updatenya sebesar 29,95 Dollar. Meski mahal namun secara keseluruhan Tune Up Utilities 2011 masih memberikan yang terbaik bagi pengguna PC sehingga kapan pun di mana pun kita bisa melakukan yune up pada hardware dan software PC kita tanpa perlu bantun adanya seorang teknisi